Jumat, 10 Agustus 2018

Mengungkap Rahasia Sehat dan Semangat Menulisku yang Selalu “On” Bersama “Natsbee Honey Lemon”

Selalu sedia Natsbee Honey Lemon di mana pun aku beraktivitas! rasanya enak bangeett! (dokumen pribadi)
Hai my lovely readers!

Jumpa lagi di blogpost aku kali ini. Oke, aku udah nggak sabar banget nih pengen berbagi ke kalian, my lovely readers-ku tentang sebuah produk minuman yang membuat aku sehat, semangat, sekaligus jatuh cinta! Wohooo, penasaran?

Sebelum menceritakan lebih lanjut tentang produk minuman tersebut, aku mau cerita sedikit tentang kesibukanku akhir-akhir ini dulu ya, ya curhat sedikit kan, boleh dong? HeheheMungkin bagi sebagian my lovely readers-ku ada yang sudah tahu, profesi yang tengah aku jalani saat ini dan banyak juga mungkin yang belum tahu. Hehehe.

Oke, aku Rachmah Dewi, masih belum berpindah haluan menjadi artis sinetron atau selebritis, aku masih tetap menekuni profesiku sebagai penulis buku dan penulis artikel. Baru-baru ini, buku antologi kedua yang aku tulis bersama teman-temanku baru saja terbit. Alhamdulillah! Dan rencanaku, paling lambat di tahun depan, aku akan me-launching buku nikah, buku solo keduaku. Nah, tentunya, untuk menyelesaikan naskah buku solo keduaku ini, aku dituntut harus selalu fit dan sehat dalam beraktivitas.

Ketika Natsbee Honey Lemon bersanding dengan buku-buku favoritku, ups buku yang paling kanan, itu buku karya aku lho hehehe (sumber: dokumen pribadi)
Belum lagi, terkadang aku ada acara offline di luar, seperti mengikuti seminar, menjadi pembicara di acara talkshow tentang kepenulisan, atau sekadar hangout bareng sama teman-teman. Dan tentunya, aku pun harus menjaga kesehatan agar bisa seimbang antara pekerjaan dan kehidupan cinta eh kehidupan pribadi maksudnya hehehe.

Dan biasanya juga, kalau aku lagi kurang sehat atau lagi nggak enak badan, aku cenderung malas untuk kerja, maunya hanya di kamar aja. Malas untuk buka laptop, online sosial media. Inginnya hanya tidur-tiduran di kamar. Dan, aku sadar, itu sangatlah membuat diri menjadi tidak produktif. Nah, untuk itulah aku selalu berupaya agar badan ini kondisinya selalu fit, sehat, dan bugar.

Tak hanya dengan berolah raga, makan sayur, istirahat yang cukup, tapi aku butuh cairan atau minuman yang menyehatkan dan menyegarkan yang bisa aku minum kapan saja dan di mana saja. Terus sempet bingung dan mikir, ada nggak sih minuman buat aku, yang tak hanya menyegarkan tapi juga mengandung vitamin yang diperlukan untuk tubuh aku? 

Dan sampai akhirnya, aku menemukan “Natsbee Honey Lemon” Minuman ini, diperkenalkan pertama kalinya dari mamaku kepadaku. Mama bilang “Kak, kamu kan sibuk banget kerjanya. Mama nggak mau kamu sakit, nih cobain deh minuman rekomendasi dari Mama.” Lalu mamaku menyodorkan aku sebuah botol berwarna kuning bervarian rasa minuman madu lemon dan di botol tersebut jelas tertulis dengan tulisan putih di dalam lingkaran merah “mengandung vitamin C." Dan mungkin sebagian dari kita, sudah mengetahui manfaat-manfaat apa saja yang terkandung dari vitamin C, nah bagi yang belum tahu, sedikit akan aku akan jabarkan 5 manfaat dari mengonsumsi vitamin C:

1. Menjadi Obat Pencegah Penyakit dan Melawan Sel Kanker
Vitamin C berkhasiat melawan zat kanker merupakan salah satu manfaat utama dari Vitamin C itu sendiri. Vitamin C merupakan Vitamin yang berfungsi meningkatkan daya tubuh manusia, maka sel kanker tidak akan dapat berkembang jika daya tahan tubuh kita terjaga.
2. Meningkatkan Kesehatan Mata
Siapa bilang hanya Vitamin A saja yang penting untuk kesehatan mata? Vitamin C juga ikut ambil bagian dalam menjaga kesehatan mata. Vitamin C dapat mencegah terjadinya penyakit mata katarak meningkat, begitu juga dengan penyakit-penyakit mata lainnya, seperti rabun dan tumor mata.
3. Meningkatkan Daya Tahan Tubuh dan Membantu Proses Pemulihan
Manfaat konsumsi vitamin C bermanfaat pada beberapa keadaan, seperti batuk dan pilek yang ternyata bisa dicegah dengan mencukupi kebutuhan vitamin C dalam tubuh. Dan ini berlaku pula, saat kita sedang kelelahan atau ketika akan melakukan aktivitas berat. Selain itu vitamin C berperan penting dalam penyerapan zat besi dari makanan dan membantu sistem kekebalan tubuh bekerja dengan baik untuk melindungi tubuh dari berbagai penyakit.
4. Sebagai Antioksidan
Yang perlu diketahui selanjutnya tentang manfaat vitamin C adalah, vitamin C berfungsi sebagai antioksidan. Di mana dengan adanya antioksidan ini, dapat melindungi sel tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas.
5. Untuk Memproduksi Kolagen
Selain itu yang tak kalah pentingnya, manfaat vitamin C adalah untuk memproduksi kolagen yang dibutuhkan untuk kulit. Kolagen itu sendiri adalah protein yang dibutuhkan untuk membantu mencegah keriput, proses penyembuhan luka, memperlambat proses penuaan, mampu menjaga keremajaan, dan mencerahkan kulit.
Nah, itulah penjelasan sedikit tentang manfaat yang terkandung dalam vitamin C. Oke balik lagi, kalau ditanya “kenapa sih suka banget minum POKKA Natsbee Honey Lemon? Ini sedikit review jujur ya dari aku, Natsbee Honey Lemon itu benar-benar menyegarkan tenggorokan. Karena biasanya aku juga cocok-cocokan kalau beli minuman, karena ada beberapa minuman yang kadang gak cocok di tenggorokan aku, jadi bikin sakit tenggorokan. 
Tapi, Natbsbee Honey Lemon ini beda banget. Dan karena ini perpaduan antara lemon dan madu, jadi udah pasti selain menyegarkan, juga menyehatkan. Natsbee Honey Lemon dari POKKA adalah minuman Madu Lemon pertama di Indonesia. Lemon dikenal baik mendetoksifikasi tubuh kita dengan mengikat zat-zat yang tidak dibutuhkan. Madu membantu meningkatkan daya tahan tubuh. Perpaduan madu dan lemon dapat menjaga tubuh kita bersih dari zat-zat yang dapat menggangu kesehatan kita.
Nah biar my lovely readers di sini juga jatuh cinta sama produk dari POKKA yang satu ini, yakni Natsbee Honey Lemon, berikut ini akum au kasih product review singkatnya ya:
Harga
Rp 6.500
Komposisi
Air, gula, pengatur keasaman (asam sitrat, natrium sitrat), antioksidan asam askorbat, lemon bubuk (0,03%), bubuk madu (0,02%), perisa sintetik lemon dan madu
Pabrik
PT Pokka Dima International
Merek
POKKA
Berat
450ml
Total Kalori
110kkal

(Sumber gambar: Lifull Produk)
Dan Natsbee Honey Lemon ini, dikemas dengan botol warna kuning yang sangat gampang untuk dibawa ke mana pun kita akan pergi dan melakukan aktivitas. Nah, dengan rutin meminum Natsbee Honey Lemon ini, badanku menjadi lebih segar dalam menjalani aktivitas-aktivas aku di dunia kepenulisan, baik itu tengah menulis naskah buku, menulis artikel untuk perusahaan, atau menulis blog. 

Sedia Natsbee Honey Lemon untuk teman menulisku dan teman saat aku membaca buku (sumber gambar: dokumen pribadi)
Untuk kegiatan di dalam (indoor) yang aku lakukan di ruang kerja,  karena aku ini suka sekali makan junk food dan juga makanan bermecin, seperti keripik, biasanya, karena stress dengan deadline-deadline kerjaan, aku selalu mengetik di depan laptop sampai larut malam sambil ngemil makanan-makanan seperti junk food dan makanan bermecin. Yang mostly sebenarnya nggak bagus untuk kesehatan apabila dikonsumsi terlalu sering. Namun dengan meminum Natsbee Honey Lemon ini, badanku menjadi lebih segar karena #AsikTanpaToxic.

Pengen pergi, selalu bawa Natsbee Honey Lemon sebagai teman di perjalanan (sumber: dokumen pribadi)
Dan, kenapa meminum Natsbee Honey Lemon ini bisa menjadi #AsikTanpaToxic? Aku adalah orang yang sering sekali terpapar polusi udara. Untuk beraktivitas di luar ruangan, aku lebih sering memakai ojek online, dan menaiki ojek online, banyak membuat badanku terkena asap polusi yang disebabkan oleh kendaraan mobil dan kendaraan bermotor, dan selain itu, karena cuaca Jakarta akhir-akhir ini panas sekali, badanku menjadi stress, lemas dan kurang bersemangat. 

Sedia Natsbee Honey Lemon di dalam tas ketika aku pergi (sumber: dokumen pribadi)
Untuk itu aku selalu membawa Natsbee Honey Lemon di dalam tas saat aku tengah beraktivitas di luar ruangan. Yuk, Bersihkan hari aktifmu dari gaya hidup yang tidak sehat dengan rajin mengonsumsi Natsbee Honey Lemon ya, guys! Have a great days!


Regards,

Rachmah Dewi

Selasa, 07 Agustus 2018

Ringkasan Materi Kelas Khadijah 1 by Rachmah Dewi

Ilustrasi gambar oleh: http://picbear.online/tag/nonamatakecil

Ringkasan Materi Kelas Khadijah 1

"Sekolah Bidadari Surga batch ke-2"

Pemateri: Febrianti Almeera (Teh Pepew)

Judul: Hijrahku Karena Allah SWT

Sumber gambar: Sekolah Bidadari Surga WA Group

Assalamualaikum Warrahmatullahi Wabarakatuh!

Senang sekali rasanya saya bisa berbagi tulisan untuk para "my lovely readers" di blog pribadi saya ini. Nah, kali ini, saya mau me-review sebuah materi keren yang baru saja saya dapatkan di kelas Khadijah 1, Sekolah Bidadari Surga. Mau tahu bagaimana materinya? silakan disimak ya teman-teman.

Mari sama-sama syukuri ketika hati ini telah mau berbenah, telah mau bergerak kapada hal yang lebih baik yakni kepada Allah SWT. Itu adalah karunia besar yang artinya kita termasuk orang-orang yang terpilih. Allah SWT tidak akan salah memilih orang untuk bergerak ke arah-Nya. Karena ketika orang tersebut terpilih, maka Allah-lah yang akan memampukan orang tersebut.

Segala kepahitan adalah berawal dari diri sendiri, tidak boleh menyalahkan siapa pun. Karena kebaikan datangnya dari sisi Allah SWT dan segala keburukan datangnya dari diri sendiri. Jika dalah berhijrah terasa pahit, maka sesungguhnya kita sedang minum obat. Allah SWT ingin menyembuhkan segala “penyakit” yang ada di dalam diri kita tersebut lewat kepahitan itu.

Hendaknya kita bersyukur bila memiliki rasa ingin dekat kepada Allah SWT, karena walau pun lambat, itu adalah karunia-Nya. Ketika kita mulai gemetar mendengar ayat-ayat Allah SWT dibacakan, ketika air mata ini lebih mudah jatuh karena mengingat Allah SWT, lebih mudah jatuh karena mengingat dosa-dosa kita yang menumpuk kepada Allah SWT, serta mengingat usia yang belum tentu panjang, itu semua adalah karunia-Nya.Ketika sujud terasa lebih nikmat, lebih lama, dan ketika waktu shalat begitu dinanti-nantikan, itu adalah pertemuan dan waktu berbincang kepada-Nya, ketika shalat wajib sudah penuh kita jalankan secara konsisten, maka tambahlah dengan mengerjakan shalat sunnah.

Proses perubahan menuju Allah SWT dan Rasul-Nya dengan meninggalkan dunia, di mana ditinggalkan bukan berarti tidak penting, ditinggalkan berarti kita fokus pada pencarian akhir, di mana sudah sunnatullah-Nya kita mencari akhirat dan dunia mengikuti, karena orang yang mencari dunia, justru nanti dunia yang akan lari.

Lari dari dunia bukan berarti membuat dunia tidak penting, tapi membuat dunia tunduk di kaki kita, karena kita sedang bergerak menuju sang pemilik dunia, yakni Allah SWT. Bergerak menuju Allah SWT dan Rasul-Nya untuk meninggalkan dunia itu disebut hijrah. Hijrah bukan sekadar bergerak proses atau proses perubahan semata. Hijrah adalah proses menuju Allah SWT dan Rasul-Nya, untuk membuat dunia tunduk pada kita, sehingga akhirat yang ada di hati kita dan dunia ada dalam genggaman kita.

Tapi, janganlah fokus pada dunia, tetaplah fokus kepada Allah SWT dan Rasul-Nya.
Tidak mudah bagi kita untuk akhirnya melepaskan dunia. Karena barangkali kita sudah terlalu larut, dan kelarutan ini sebenarnya sudah Allah SWT sampaikan dalam QS.Ali Imran ayat 14 yang inti dari surah tersebut adalah, manusia memang fokus kepada urusan dunia.
Dan  dari ayat di atas, disimpulkan bahwa, dijadikan indah pada pandangan manusia 3 hal berikut:
1. Harta
2. Tahta
3. Cinta

Di mana ketiga hal di atas adalah indicator buatan manusia yang dikira akan mendatangkan kebahagiaan, kesuksesan, ketenangan, sehingga kita selalu larut dalam pengejaran itu.

Coba kita telaah kepada diri sendiri. Permasalahan hidup kita berputar-putar hanya pada hal itu-itu saja, tentang bagaimana mencari harta atau bagaimana mendapatkan tahta, bagaimana caranya diapresiasi, bagaimana caranya diakui, gundah gulana ketika tidak mendapatkan sanjungan, pujian, dan merasa bangga dan bahagia, ketika melihat orang lain susah, merasa susah ketika melihat orang lain senang. Itu semua adalah “penyakit” tahta.

Atau yang lebih parah lagi, terlalu fokus pada urusan cinta. Padahal Allah SWT berkata bahwa harta, tahta, dan cinta adalah hal dijadikan terasa indah, padahal tidak indah-indah banget tapi hanya terasa, namanya rasa belum tentu nyata. Dijadikan indahnya hanya pada batas pandangan manusia. Dan Allah SWT menegaskan bahwa itulah kesenangan hidup di dunia, dalam artian setiap manusia pasti senang mendapatkan itu. 

Namun, di sisi Allah SWT sebaik-baiknya tempat kembali. Dan bagi yang sudah sadar, kita haru MOVE,MOVE, dan MOVE. Inilah hijrah, meninggalkan 3 hal tadi yang menjajah diri kita, dan 3 hal tadi, semakin dikejar, justru semakin membuat haus, semakin membuat kosong. Itulah mengapa, orang yang kaya banyak melakukan hal bunuh diri. Dan yang punya pasangan hidup sempurna, justru banyak yang bercerai. Bukan hanya MOVE ON, tapi juga harus MOVE UP. MOVE UP itu bertumbuh, bertumbuh itu ke atas (ke Allah). Ke atas bukan ke samping, bertumbuh ke atas itu, bergerak kualitasnya.

Hijrah meninggalkan harta, tahta, cinta itu bergerak menuju visi akhirat yang sebenarnya tercantum dalam al-quran juga yakni, QS.Al-Baqarah ayat 28. Di mana fase yang akan dialami manusia adalah: mati – hidup – mati – hidup. Pos terakhir kita adalah di alam akhirat, mati-matian mengejar akhirat itu, salah kaprah.

Kalau mau kejar, maka kejar keuntungan di akhirat. Karena barangsiapa yang mengejar keuntungan di akhirat, maka akan kami (Allah) tambah, dan barangsiapa yang mengejar keuntungan di dunia, maka akan kami (Allah) tambah sebagian, dan tidak ada keuntungan sedikitpun di akhirat, hal ini disampaikan dalam (QS.As-Syuara:20)

Mengejar kehidupan akhirat, tidak banyak orang yang mampu, tidak banyak yang mampu mengimani kehidpan akhirat. Mungkin tahu tapi dia tidak mau dan tidak mampu mengimani keberadaan akhirat itu sendiri. Banyak orang yang hanya mengejar kehidupan dunia yang tampak di depan matanya, karena mereka mengira bahwa akhirat itu semu / tidak tampak. Bersykurlah ketika ada yang mampu dan mau mengejar akhirat yang belum kelihatan wujudnya tapi sudah mau mengejarnya dengan sepenuh hati.

Dan setelah hijrah sudah kita jalani, proses selanjutnya yang harus kita juga lakukan adalah Istiqamah dalam berhijrah. Istiqamah itu sendiri, bisa diartikal sebagai proses melanggengkan hal berhijrah sampai kita yang sudah hijrah ini meninggalkan dunia dalam keadaan khusnul khatimah. Kesulitan bagi seseorang yang berhijrah adalah dalam perjalanan hijrahnya. Dan apabila keimanan kita tengah goyah ketika kita sedang dalam perjalanan hijrah, maka cobalah perbanyak mengingat kematian, karena kita tidak tahu kapan kematian/maut datang menjemput kita dan dalam kondisi apa diri kita ketika kematian/maut datang menjemput kita?

Nah, ketika keimanan kita sedang goyah, maka cepat-cepatlah kita segera melakukan tindakan untuk bergerak dan berbenah. memaksakan diri untuk melakukan apa yang Allah SWT sukai. InsyaAllah cara tersebut akan berhasil mengusir kegoyahan iman kita saat iman kita tengah goyah pada saat kita tengah berhijrah kepada Allah SWT.

Tapi, tantangan dalam perjalanan hijrah itulah yang akan menjadi ibadah. Allah SWT berfirman pula dalam QS. An-Nisa ayat 100, yang di dalamnya dikatakan bahwa, jalan hijrah itu mendaki lagi sukar. Karena bekal tiket jika seseorang manusia ingin masuk ke surga-Nya Allah SWT adalah keridhoan dari Allah SWT, jika Allah SWT tidak ridho, maka akan sulit bagi kita—para hamba-Nya ini, untuk masuk ke dalam surga-Nya dan menikmati segala keindahan di dalamnya.

Wassalamualaikum Warrahmatullahi Wabarakatuh

Sekian


Penulis: Rachmah Dewi